Protokol standar yang mengatur komunikasi melalui serial port disebut
RS-232 (Recommended Standard-232) yang dikembangkan oleh EIA (Electronic
Industries Association). Interfacing RS-232 menggunakan komunikasi
asyncronous di mana sinyal clock tidak dikirimkan bersamaan dengan data.
Setiap word data disingkronisasikan menggunakan sebuah start bit dan
sebuah stop bit. Jadi, sebuah frame data terdiri dari sebuah start bit,
diikuti bit-bit data dan diakhiri dengan stop bit. Jumlah bit data yang
digunakan dalam komunikasi serial adalah 8 bit. Encoding yang digunakan
dalam komunikasi serial adalah NRZ (Non-Return-to-Zero), di mana bit 1
dikirimkan sebagai high value dan bit 0 dikirimkan sebagai low value.
Dalam
interfacing RS-232, tegangan negatif merepresentasikan bit 1 dan
tegangan positif merepresentasikan bit 0. RS232 Serial port juga
merupakan rangkaian converter komunikasi antara mikrokontroller ke PC
atau sebaliknya. Mikrokontroller mempunya level TTL low logic 0 – 1.8V
dan TTL high logic 2.2V – 5V, sedangkan untuk PC memiliki high logic 5V –
12V dan untuk low logic -5V – (-12V), sehingga diperlukan converter.
Komunikasi RS232 berupa komunikasi asinkron dengan baud rate 9600 bps, 8
bit data, parity none dan start bit 1.
Laman
TEMPAT BERBAGI ILMU DUNIA DAN AKHIRAT
Dunia = Kumpulan rangkaian elektronika, Download, ilmu umum, dll
Akhirat = Iman dan Tauhid, Hukum islam, Akhlakul kharimah, dll
Dunia = Kumpulan rangkaian elektronika, Download, ilmu umum, dll
Akhirat = Iman dan Tauhid, Hukum islam, Akhlakul kharimah, dll
Tidak ada komentar:
Posting Komentar